Doa Sebelum Makan dan Sesudah Makan Beserta Artinya

Ubai.web.id – Doa sebelum makan. Makanan dan minuman yang kita konsumsi adalah berkat pemberian dari Allah SWT. Untuk itu, harus kita syukuri dengan cara membaca doa pada saat sebelum dan sesudah makan atau minum.

Doa tersebut penting dipanjatkan, entah itu ketika makan sendiri, makan bersama, mengonsumsi makanan berat, ringan, jajanan, atau buka puasa sekalipun. Sebab ini menunjukkan rasa syukur kita kepada Allah SWT atas hidangan yang telah kita santap.

Bacaan doa makan dalam Islam juga termasuk doa sehari-hari untuk anak yang kerap kita pelajari pada saat masih kecil dulu. Tapi, mungkin sekarang kita sudah lupa bagaimana bacaan doa tersebut sehingga kita tidak mengamalkannya kembali.

Padahal dengan membaca doa tersebut kita bisa mendapatkan banyak keutamaan, di antaranya adalah memperoleh ridho dari Allah SWT, mendapatkan pahala, dan semakin dilancarkan rezekinya. Di sini kami akan menjelaskan tentang doa sebelum makan dan minum tersebut.

Bacaan Lafadz Doa Sebelum dan Sesudah Makan Beserta Artinya

Simak langsung pembahasan dan uraian mengenai teks lafadz bacaan doa sebelum dan sesudah makan, pada saat akan mengonsumsi makanan besar, makanan ringan, atau jajan dalam bahasa Arab, latin, dan artinya.

1. Doa Sebelum Makan

doa sebelum makan

Pada saat ingin makan sesuatu, entah itu makan sendiri, makan besar bersama keluarga dan kerabat, atau buka puasa, bacalah doa berikut ini. Doa makan singkat ini juga merupakan doa yang kerap diajarkan kepada anak-anak pada saat kita masih kecil.

اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْمَا رَزَقْتَنَا وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

Allaahumma barik lanaa fiimaa razatanaa waqinaa ‘adzaa bannar.

Artinya:
“Ya Allah, berkahilah kami dalam rezeki yang telah Engkau berikan kepada kami dan peliharalah kami dari siksa api neraka.”

2. Doa Sesudah Makan

doa setelah makan

Sementara jika sudah selesai makan, kita utamakan mengucapkan syukur kepada Allah SWT. Bisa dengan memanjatkan lafadz alhamdulillah atau melalui bacaan doa ini, yang bisa juga dijadikan dzikir atau wirid setelah makan.

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مُسْلِمِيْنَ

Alhamdu lillaahil ladzii ath’amanaa wa saqaanaa wa ja’alnaa muslimiin.

Artinya:
“Segala puji bagi Allah yang telah memberi makan kami dan minuman kami, serta menjadikan kami sebagai orang-orang islam.”

Bacaan Lafadz Doa Sebelum dan Sesudah Minum Beserta Artinya

Berbeda halnya jika kita mium air putih, bening, teh, kopi, jus, boba, atau minuman lainnya. Maka doa yang dipanjatkan pun berbeda, dan berikut adalah lafadz bacaannya dalam bahasa Arab, teks latin, beserta artinya sesuai sunnah dan hadits shahih.

1. Doa Sebelum Minum

Pada saat hendak minum, maka dianjurkan untuk membaca doa terlebih dahulu. Doa yang bisa dipanjatkan dalam hati adalah sebagai berikut, silahkan simak selengkapnya.

بِسْمِ اللهِ فِىِ أَوَّلِهِ وَآخِرِهِ

Bismillaahi fii awwalihi wa aakhirihi.

Artinya:
“Dengan menyebut nama Allah pada awal dan akhirnya.”

2. Doa Sesudah Minum

Setelah selesai minum, kita juga dianjurkan kembali membaca doa. Doa yang bisa dipanjatkan pun berbed dengan doa minum tadi. Berikut adalah lafadz teks bacaan doanya secara lengkap berdasarkan hadits shahih.

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ جَعَلَهُ عَذْبًا فُرَاتًا بِرَحْمَتِهِ وَلَمْ يَجْعَلْهُ مِلْحًا اُجَاجًا بِذُنُوْبِنَا

Alhamdu lillaahil ladzi ja’alahuu ‘adzbam furaatam birahmatihii wa lamyaj’alhu milhan ujaajam bidzunuubinaa.

Artinya:
“Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan air ini (minuman) segar dan menggiatkan dengan rahmat-Nya dan tidak menjadikan air ini (minuman) asin lagi pahit karena dosa-dosa kami.”

Kesimpulan

Demikian pembahasan dari kami mengenai bacaan doa sebelum makan, arti doa sebelum makan per kalimat, tulisan doa sebelum makan, tuliskan doa sebelum makan, tulisan arab doa sebelum makan, tulislah doa sebelum makan, hafalan doa sebelum makan dan sesudah makan, doa orang kristen sebelum makan, doa sesudah sebelum makan.

Baca:

Tinggalkan komentar